Friday 20 January 2017

BE #GIRLBOSS

Assalamualaikum minasan .....................


Hari ini tulisan aku tentang buku yang habis aku baca. Judulnya #GIRLBOSS karangan Sophia Amoruso. Terbitan Noura Books Tahun 2015. Dari cover buku dan desain dalamnya cewek banget, dominan warna pink di beberapa halaman dan banyak gambar-gambar girly di dalam bukunya seperti dress, topi, jam tangan, dan gambar-gambar lain yang menurut aku biasa dipake sama cewek.

Anyway, buku ini bercerita tentang perjuangan hidup penulisnya mbak Sophia yang sangat menginspiratif, bisa dibilang from hero to zero. Dari bukan siapa-siapa menjadi pendiri toko online fashion vintage terkenal bernama Nastygal Vintage.

Saat perceraian kedua orang tua Sophia, akhirnya memaksa Sophia menjalani hidup yang berpindah-pindah tempat dan melakoni macam-macam pekerjaan untuk menjalani kehidupannya, bahkan menguntit barang-barang dari toko untuk mendapatkan uang. Sempat terkena penyakit hernia, memaksa Sophia untuk mendapatkan asuransi kesehatan. Sophia memperoleh pekerjaan sebagai pemeriksa identitas di lobi sekolah seni dan punya banyak waktu luang untuk berselancar di internet dan membuka toko eBay Nastygal Vintage.

Karena emang mba Sophia ini punya selera fashion yang unik dan menyukai pakaian-pakaian vintage, dia kemudian mencari baju-baju vintage yang ia dapat dari toko pakaian bekas, menyulam kembali baju-baju bekas, memfoto model baju-baju, mengirim pesanan ke pelanggan, Sophia lakukan sendiri bahkan tanpa bantuan keuangan dari bank sepeserpun dan tanpa ada yang mengajari Sophia untuk melakukan bisnis.

Kerja keras Sophia akhirnya memberikan hasil, toko onlinenya terus berkembang dan mengubah dirinya menjadi seorang #GIRLBOSS yang memiliki banyak pegawai. Luar biasa banget bukan Mbak Sophia

So ladies, dont be afraid to catch your dream and be a #GIRLBOSS


Ini covernya Girl Boss



Inside Girlboss book, So girly

0 comments:

Post a Comment

 

Dian World Template by Ipietoon Cute Blog Design